Pages

Jumat, 14 Oktober 2011

Perempuan Modern Waspadalah Terhadap Penyakit Jantung



Memang berbeda ya perempuan jaman dulu dan perempuan jaman sekarang, seperti kebiasaan merokok. Jaman dulu sangat jarang sekali perempuan yang merokok, bahkan perempuan yang merokok dulu biasanya hanya perempuan “nakal” saja, tapi seiring berkembangnya jaman hal itu sudah biasa kita lihat sekarang ini.

Perempuan jaman sekarang atau bisa dibilang perempuan modern banyak yang mempuyai kehidupan yang tidak sehat perempuan modern, atau pekerja modern diperkirakan lebih beresiko terkena penyakit jantung (kardio vascular) dibandingkan perempuan tidak modern.

Hal ini disebutkan dalam sebuah studi yang dilakukan terhadap pasien di Asia Pasifik, termasuk di Indonesia. Bahwa ada fenomena pergeseran usia yang disebut Antonia. Sekarang sebelum menopause sudah kena kardio vascular. 

Hal ini disebabkan karena pola hidup modern yang dilakukan para perpempuan modern itu sendiri, seperti sering makan diluar (restoran cepat saji), merokok dan kurang berolahraga. Selain itu kolesterol yang tinggi, tekanan darah yang tinggi, dan alkohol juga bisa memicu terjadinya penyakit jantung.

Rokok (nikotin) dapat menaikkan tekanan darah hingga 10 mmHg jika kita menghisapnya lebih dari satu jam. Jadi bisa dibayangkan kan jika kita setiap hari merokok, maka tekanan darah meningkat setiap harinya.

Selain perempuan modern, penyakit jantung juga diduga mulai meningkat risikonya sejak masih anak-anak dibawah usia 10 tahun. Jika ada anak obesitas, resiko akan lebih tinggi lagi.

Ada beberapa hal yang bisa kalian lakukan untuk menurunkan resiko terkena kardio vascular yaitu dengan melakukan olahraga dengan teratur selama tiga kali seminggu (30-60) menit per sesi, dan menghindari menjadi perokok aktif maupun pasif serta jaga pola makanan secara teratur.

Nahh..Bagaimana?? Apakah kalian masih tetap dengan gaya hidup yang sekarang??

Sumber Gambar:
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiKf-XPvd74DZO4L7LrTbgSQrmd89AqtXxTu0EwTmXT_Kyo6XtCdDfxjec9sEANpgr-0_zYcNHelVlS58rBupjaVZI68jQ312D2_qAHhQZ6V7s3JZaO6PxKDW-7z34Ghldac3GSFu35sxVV/s1600/images.jpeg

2 komentar:

asaz mengatakan...

gaya hidup sangat berpengaruh besar terhadap kesehatan

rizkikurnia mengatakan...

asaz: iya mas....kebetulan saya juga sering makan diluar dan itu membuat nafas saya jadi pendek dn jadi tidak kuat lagi bermain futsal :(

Posting Komentar